[Bab Lima] Show Must Go On

PENGHARGAAN

Indonesia Super League (ISL) 2016-2017 akan segera dimulai. di awal musim, sebagai pelatih timnas, turut serta dalam menyerahkan penghargaan kepada pemain-pemain yang berada di bawah naungan PT Liga Indonesia Bersatu. Goran Ljubojevic berhak mendapatkan sepatu emas karena berhasil menjadi pencetak gol terbanyak dengan torehan 17 gol. Sedangkan lancine Kone asal Persipura meraih penghargaan sebagai pemain terbaik ISL. Berikut ini adalah daftar 11 pemain terbaik ISL musim 2015-2016.

 

Indonesian Super League_ Awards Award Winners-3

 

Pembukaan liga dimulai dengan mempertemukan Juara ISL 2015-2016, Persib dengan juara Piala Indonesia, Persija. Berlaga di Gelora Bandung Lautan Api, Persib justru takluk 1-0 melawan Persija. Rahmad Darmawan berhasil meraih prestasi dan menajdi salah satu pelatih tersukses di Indonesia.

 

Inbox_  Inbox-6 

***

Sebelum mengahadapi Myanmar dalam ajang kualifikasi Piala Asia 2019 pada Oktober 2016 nanti, Indonesia melakukan dua uji coba, yakni melawan Guam pada bulan Agustus dan melawan Tajikstan di bulan September.

 

BTN kembali menambah daftar pelatih, kali ini BTN merekrut Sigit Pramudya, physio Persib dan juga Edy Rosadi, pelatih kiper  dari PSGC untuk menjadi pelatih Timnas Indonesia. Diharapkan kehadiran keduanya dapat menambah kekuatan BTN dalam menyeleksi pemain secara lebih ketat.

 

Inbox_  Inbox-3Inbox_  Inbox-8

 

Akhirnya, hari yang ditentukan tiba, BTN pun memilih 23 pemain yang diagendakan untuk menghadapi Guam dan Tajikistan. Adapun ke-23 nama-nama pemain yang terpilih, antara lain:

 

Kiper: Yoo Jae-Hoon , Dian Agus Prasetyo, Kurnia Meiga.
Pemain Belakang: Victor Igbonefo, Ruben Sanadi, Tobias Waisapy,  Hamka Hamzah, Bhio Paulin, Ahmad Jufriyanto, Victor Pae, Diego Michels.
Pemain Tengah: Stefano Lilipaly, Hariono, Kim Jeffrey Kurniawan, Raphael Maitimo, Arthur Irawan, Leroy Resodihardjo, Lorenzo Pace, Zulham Zamrun.
Penyerang: Boaz, Greg Nwokolo, Titus Bonai, Sergio van Dijk.

 

Inbox_  Inbox-4

 

Saat melawan Guam, GBK yang biasanya mampu terisi sebanyak 80.000 penonton, kali ini hanya dihadiri setengahnya. Hal ini mungkin dikarenakan Guam bukanlah tim besar, posisinya di rangking FIFA hanya menempati posisi ke-179. Meski begitu Guam bukanlah tim yang dapat dianggap remeh.

 

jawa kost

Dan seperti yang diprediksi, Indonesia mampu tampil superior dengan mengalahkan Guam dengan mencetak dua gol melalui Andik dan juga gol bunuh diri yang dicetak oleh Jonahan Romero. Hasil ini pun mampu mendongkrak posisi Timnas Indonesia ke posisi 110 dunia.

 

Pertandingan selanjutnya Indonesia menjamu Tajikistan yang memiliki peringkat 138 dunia. Bila ingin menembus 100 besar FIFA, Indonesia harus mampu mengalahkan Tajikistan.

 

Sayangnya Indonesia gagal tampil impresif. Indonesia hanya mampu bermain Imbang 1-1. Indonesia tampil kurang meyakinkan dan seringkali membuang peluang di depan gawang lawan. Indonesia hanya mampu mencetak gol lewat gol bunuh diri pemain Tajikistan, Naim Ulimasov. Tajikistan sendiri mampu menyamakan kedudukan satu menit setelah gol bunuh diri tersebut. Hal ini pastinya menganggu kosentrasi pemain guna menghadapi Myanmar di bulan Oktober mendatang.

 

***

 

Akhirnya bulan Oktober pun tiba, Timnas kembali mengumpulkan 23 nama yang telah melalui seleksi ketat oleh BTN, Nama Hendri Siswanto masuk kedalam 23 nama yang dipanggil guna menggantikan Stefano Lilipaly yang terkena cedera. Berikut daftar pemain yang akan digunakan dalam menghadapi Myanmar di ajang kualifikasi Piala Asia dan melawan Timor Leste dalam laga persahabatan.

 

Squad_ Players Players

 

Pertandingan antara Indonesia dan Myanmar yang berlangsung 4 Oktober 2016 diakhir dengan skor 3-1, Indonesia menang lewat aksi Andik Vermasnyah yang tampil luar biasa dengan mencetak dua dari tiga gol bagi Indonesia yang ia cetak di menit 10 dan 33. Di awal, Myanmar mampu memberikan perlawanan dan berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Kyaw ko Ko di menit 20. Pada akhirnya Myanmar harus mengakui keunggulan Indonesia dan Greg Nwokolo berhasil menutup kemenangan dengan mencetak gol di menit 42.

 

Inbox_  Inbox-14

 

Di laga selanjutnya, Indonesia berhadapan dengan Timor Leste. Indonesia berhasil mengalahkan negara yang dihuni oleh pemain cabutan asal Brasil ini dengan skor akhir 2-0. Andik kembali mencetak gol dalam pertandingan ini atau dapat dikatakan  selama bulan Agustus hingga Oktober, Andik telah mencetak empat gol. Dalam pertandingan ini, Sergio Van Dijk juga berhasil menambah pundi-pundi gol setelah beberapa pertandingan sebelumnya ia mandul.

 

Kemenangan atas Myanmar dan Timor Leste membuat Indonesia yang sebelumnya turun peringkat menjadi 122 kembali naik ke posisi 111 dunia. Melihat hal tersebut, PSSI dan Menpora terus mendukung kinerja Handy untuk mencapai peringkat 100 besar sesuai dengan blue print tata kelola sepak bola Indonesia menuju revolusi total.

 

***

Inbox_  Inbox-17

 

Pada bulan November 2016 ajang ASEAN Football Championship akan kembali di gelar. Setelah diundi, Indonesia berada di grup A, grup yang merupakan grup neraka karena dihuni oleh TImor Leste, Singapura dan juga Vietnam. Mampukah Indonesia berhasil juara untuk pertama kalinya dalam ajang ini? Nantikan kisah selanjutnya

Post a Comment

Previous Post Next Post