FMLoversStory : “FM dan INDONESIA” versi 2

Oleh Renaldi Hendryan

 

“Karya ini dibuat untuk mengikuti #FMLoversStory. Dari Komunitas FM Indonesia untuk FMLovers Indonesia. disponsori oleh Blognya FMLovers (http://artupoke.com), Aremania (http://darmakusuma.wordpress.com) dan Blognya Football Manager (http://www.blognyafootballmanager.com)”

 

clip_image002

Salam FM Lovers!

Baiklah, langsung saja untuk ‘mengirit’ kata. Perkenalkan nama saya Renaldi Hendryan. Mahasiswa ber-KTP Jakarta dengan usia 20thn. Saya mengenal FM pertama kali ketika masih duduk di bangku kelas 1 SMP ketika teman baik saya menawarkan sebuah game PC bernama “Football Manager 2007”.

 

Menarik nya saya memainkan game ini dengan menggunakan klub liga Indonesia “Persija Jakarta”. sebelunnya saya mohon maklum tidak bisa menampilkan gambar, link, maupun Video mengenai sve-an FM 2007 saya itu di karenakan pada saat itu saya hanya memiliki hp Nokia butut hehe.namun apa yang saya tulis dibawah ini adalah nyata, dan tidak mengada-ada, saya berani suer deh, yaa walaupun gak ada bukti otentik :’(. Mungkin disini saya hanya dapat men-share pengalaman pribadi sambil berharap dapat memenangkan sebuah FM 15 Original. Baiklah langsung saja ke topic, pada saat saya menukangi Persija Jakarta saya berhasil membawa tim Macan Kemayoran menjadi kampiun setelah 2 musim berkiprah. Setelah menjadi juara liga Indonesia, kemudian Persija mengikuti Liga Champions Asia yang mana pada tahun pertama keikutsertaan nya saya hanya berhasil membawa Persija finish di babak 8 besar. Singkat cerita, Tahun-tahun terus berlanjut hingga saya masih ingat pada tahun 2012 (musim ke-5 saya menukangi Persija) saya berhasil membawa Persija Jakarta memenangkan Liga Champions Asia untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Sebuah hasil yang amat saya idam-idamkan. Dan hasil ini pun berimbas pada kondisi Timnas Indonesia pada saat itu yang 80% komposisi pemainnya berasal dari Persija. Timnas Inodonesia berhasil memenangkan beberapa piala bergengsi seperti Asian Cup, bahkan pada musim 2016/2017 Indonesia berhasil merengkuh gelar World Cup untuk pertama kalinya. Saya sendiri pun sangat gembira kendati sedikit tidak percaya (karena saya hanya menukangi Persija bukan Timnas-nya). Memang ada beberapa pemain dari tim saya yang ditawar oleh beberapa klub eropa dan langsung saya accept tawaran tersebu demi mendongkrak nama dan performa tim Indonesia. Dan hasillnya pun tak mengecawakan :D setelah melewati musim 2017/2018 saya terpaksa harus berhenti dan merelakan save-an saya itu karena PC mati total L namun itulah Save-an pertama dan paling berkenan selama saya memainkan game ‘gila’ ini. Sekian cerita FM dan Indonesia saya, semoga para juri berkenan membaca karya ini. Dan Salam FM Lovers!

clip_image004 @renaldryaan

clip_image006 ane ga punya FBgan hehe =D

clip_image008 Maurito

Post a Comment

أحدث أقدم